seorang pengembara berjalan melintasi padang rumput yang luas.
dia melihat penggembala domba yang sedang menggembalakan ratusan domba yang indah dan gemuk.
pengembara bergumam, "sungguh indah kawanan domba milik penggembala itu"
kemudian is menghampiri dan berkata,
"sungguh indah domba domba milikmu, bolehkan aku sedikit bertanya untuk memuaskan rasa ingin tahuku kawan?"
"tentu saja kawan, apa yang kau ingin ketahui tentang dombaku"
"berapa jumlah seluruh doma yang kau pelihara?" tanya sang penggembala.
"domba yang mana? yang putih atau yang hitam? kalau yang putih jumlahnya seratus." jawabnya.
"kalau yang hitam?"
"yang hitam seratus juga" jawabnya.
"berapa banyak rumput yang mereka makan? tanaya sang pengembara.
"domba yang mana? yang putih atau yang hitam? kalau yang putih makan kira kira 5 pon rumput per ekor sehari" jawab penggembala.
"kalau yang hitam?"
"yang hitam sama saja" jawabnya.
"hmm.. berapa banyak bulu yang mereka hasilkan?" tanya pengembara.
"domba yang mana? yang putih atau yang hitam? kalau yang putih bisa menghasilkan kira kira 7 pon bulu dalam setahun"
"kalau yang hitam?"
"yang hitam sama saja" jawabnya.
pengembara heran dengan jawaban penggembala dan bertanya;
"maaf kawan, kenapa engkau selalu memisahkan domba yang putih dan yang hitam?"
"ooh itu... karena domba yang putih adalah milikku"
"kalau yang hitam?"
"yang hitam sama saja" jawabnya
-------------------------------------------------------------------------------------
Si hitam tidak akan ada kalo tidak ada si putih
Si putih juga tidak akan ada tanpa si hitam
Pikiran manusia memang selalu diskriminatif
Kecenderungan untuk mencari perbedaan daripada persamaannya
Pemikiran diskriminatif manusia
Kita selama ini selalu memisahkan baik n buruk padahal keduanya sama2 hal juga, suatu objek juga
Tapi karena kita terlalu membeda-bedakan, kita akhirnya merasa menderita ataupun bahagia oleh sebuah objek
Padahal yang membuat kita menderita atau bahagia adalah si pemikiran tersebut, bukan objeknya
Selasa, 22 Desember 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar